Alasan
Ada kalanya
aku merasa
dedaunan gugur tanpa makna
sebagaimana angin berhembus tanpa tujuan
dan memang sudah menjadi kodrat bumi untuk berputar.
Namun ada kala lain
di mana aku merasakan yang lain pula;
bahwa segala yang terjadi pastilah
untuk melangsungkan kehidupan
tiap-tiap makhluk yang lain.
Bahwa segalanya pasti digariskan karena
satu atau banyak alasan.
Bahwa tiada sesuatupun di dunia ini
yang tidak dimaksudkan untuk
suatu hal tertentu.
Aku tidak tahu mana yang benar.
Namun nuraniku membisikiku dengan takut-takut,
bahwa ia telah berhasil memelukku
tiap kali aku merasa
aku pasti hadir karena sebuah alasan.
Sebagaimana keberuntunganku yang membuatku berkali-kali riang gembira.
Keberhasilanku yang kadang tidak tertebak mengapa bisa ada.
Dan keharusanku,
keharusanku untuk takluk pada ketidakadilan.
Keharusanku untuk mengubur anganku dalam-dalam;
semuanya pasti ada
karena satu atau lebih banyak makna yang terselip di dalamnya.
(sebagaimana keberuntunganku
yang menuntunku menuju
setiap paragraf yang membentuk cerita
di antara aku dan kamu.
itu pasti ada karena suatu alasan kan, hazelnut?)
Boleh minta kacangnya gak? Enak kayanya
ReplyDelete