...dalam sebuah musik, aku kembali menuju masa laluku.
Setiap melodi yang kudengar darinya, mengingatkanku akan apa yang aku lakukan dulu; ya, untuk mencapai apa yang aku cita-citakan kala itu.
Setiap alunan yang kuresapi dalam-dalam, mengembalikanku pada semangat yang dulu begitu membara; ya, untuk menghidupkan harapan yang dulunya terasa tak mungkin, namun tidak pernah mati.
Setiap nada yang menenangkan hati, membuatku percaya, dengan segenap usahaku, doa yang kuselipkan setiap waktu... bila memang mimpi itu takdirku, suatu hari nanti, ya, suatu hari nanti, aku pasti mencapainya.
Dan siapa yang tahu, satu tahun kemudian aku benar-benar berdiri di atasnya. Dengan senyumku yang mengembang, dengan teriakan bahagiaku, dengan tangis pertanda haru.
hari ini, izinkan aku memulai pencarianku lagi.
karena usaha itu selalu terlihat manis.
Bismillaah, Ya Allah, bismillaahirrahmaanirrahiim.
Comments
Post a Comment